Jangan Sia-siakan Momentum Ramadhan

11:20:00

HABAKOTAMADANI, BANDA ACEH - HANYA dalam hitungan beberapa hari ke depan, umat Islam di berbagai belahan dunia termasuk di Aceh, akan kedatangan suatu bulan istimewa yang sangat dinantikan oleh orang yang beriman, yaitu Bulan Suci Ramadhan 1437 H.

Ramadhan kini kembali di tengah-tengah kita sudah sekian lama kita menunggu. Bagi seorang muslim, tentu kedatangan bulan Ramadhan akan disambut dengan rasa gembira dan penuh syukur, karena Ramadhan merupakan bulan penuh berkah dan ampunan.


Sudah sepatutnya kita mempersiapkan diri agar bisa memanfaatkan segala keistimewaan tersebut, sehingga momen bulan suci ini tidak menjadi sia-sia karena kelalaian kita yang terlalu sibuk menghabiskan waktu untuk urusan dunia. Keistimewaan Ramadhan juga merupakan satu-satunya bulan yang disebutkan Allah dalam Alquran. Demikian disampaikan Ustaz Ir. H. Faizal Adriansyah M.Si, mubaligh kondang di Banda Aceh saat mengisi pengajian rutin Kaukus Wartawan Peduli Syariat Islam (KWPSI) di Rumoh Aceh Kupi Luwak, Jeulingke, Rabu malam (01-06-2016).


Jangan sampai kita yang masih diberi umur oleh Allah Swt, menyia-nyiakan kesempatan dan momentum bulan Ramadhan dengan berbagai fasilitas di dalamnya. Sangat banyak orang yang sudah meninggal dunia, sekarang ini sangat menyesal di dalam kuburnya karena dulu waktu hidup tidak memanfaatkan bulan Ramadhan untuk meraih ampunan Allah. Sehingga sekarang mereka ingin kembali lagi ke dunia, tapi tak ada kesempatan lagi, ujar Ustaz Faizal Adriansyah.



Sumber : ajnn

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »