Pilkada 2017, PAN Diminta Fokus Pada Daerah Basis Suara

01:35:00
Rakernas PAN. @detik.com
HABAKOTAMADANI, JAKARTA - PAN menggelar rakernas dan silatnas dengan berbagai agenda pembahasan utama. Untuk persiapan pilkada, PAN mengundang sejumlah narasumber termasuk pengamat politik Eep Saefulloh Fatah dan mantan Menko Perekonomian Chairul Tanjung.
Sebelum seremoni pembukaan Rakernas PAN, panitia menggelar seminar untuk 1.800 kader. Soal pemenangan pilkada, Eep menyebut perlu ada fokus yang dilakukan oleh PAN.
"PAN harus punya data Kab/Kota yang memiliki potensi untuk dimenangkan. PAN harus mengalihkan pertarungan dari Ibu Kota ke Kabupaten/Kota," ungkap Eep saat menjadi narasumber seminar di Gran Mercure, Kemayoran, Jakpus, Minggu (29/5/2016).
Dengan begitu, menurut Eep, PAN tidak perlu lagi menghabiskan energi untuk bertarung pada daerah yang dinilai tidak memiliki kans. Fokus terhadap daerah yang ada di basis PAN dan daerah yang masih memiliki potensi kemenangan disebut mampu membawa kejayaan PAN kembali.
"Seperti di Tanjung Jabung Barat. Dengan begini, artinya PAN tidak perlu buang-buang waktu di Kab/Kota yang PAN tidak punya potensi," ucapnya.
Sementara itu mantan Menko Perekonomian Chairul Tanjung (CT) menyebut perkembangan industri dapat berdampak pada perekonomian. Ia memberi contoh kemajuan digital dalam industri menjadi salah satunya.
"Ada revolusi atau transformasi di bidang industri. Kita tak pernah terbayang, ada perusahan taksi terbesar di dunia, kekayaannya lebih dari USD 50 miliar. Jumlah taksinya jutaan di dunia. Tapi nggak punya taksi walau satu pun. Tak pernah terbayang 5 tahun lalu," jelas CT merujuk pada aplikasi Uber.
"Ini membuat perubahan yang luar biasa, termasuk ke politik. Ini suatu keniscayaan. Ini akan berpengaruh ke ekonomi, sosial budaya, politik, dan lainnya," sambungnya.
Ketum PAN Zulkifli Hasan yang hadir dalam seminar tersebut meminta para kadernya agar mempelajari materi-materi yang disampaikan oleh para narasumber. Ia juga meminta agar pimpinan PAN di daerah mulai berinovasi terkait pemenangan dalam pilkada bahkan hingga Pemilu 2019 mendatang.
"Kita harap rapat-rapat tidak lagi hanya di DPP tapi di DPD dan DWP. Siapkan calon untuk pilkada dan caleg-caleg yang akan bertarung di 2019," tutur Zulkifli.
Rakernas PAN ini rencananya akan dibuka di JIExpo Kemayoran pada pukul 19.00 WIB.
Sumber: detik.com

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »